Senin, 17 Oktober 2016

Semerbak Merah Jambu di Halaman

Allah memang maha segalanya, termasuk Maha membolak balikkan hati. Entahlah, dalam hari-hari menuju ujian tengah semester membuatku memaksakan diri untuk berhenti berbicaa soal cinta. Terlebih ketika banyak sekali orang disekitarku membicarakan pernikahan dsb. Usiaku baru 19 tahun, dan ada teman-temanku yang sudah menikah. Aku bukan orang yang menunda untuk menikah, hanya saja aku sering tertampar pada niat yang sesungguhnya akan keinginan tersebut. Banyak para cewek yang menolak pacaran tapi begitu intensnya ngomongin nikah lagi nikah lagi. Memang menikah itu baik, menjauhkan dar zina. Namun, bagi diriku sendiri, aku ingin niatku lurus lillahi ta'ala, karena qadarullah dan ridho Nya. Siapa sih yang tak ingin tangannya digandeng saat jalan-jalan, makan ada yang nemenin, ada yang merhatiin. Ada beberapa pertimbangan sih di keluargaku, pertama salah satu anggota keluargaku pernah menikah muda dan melalaikan tugasnya dalam menjalankan kuliah, sehingga ia tak lulus dari kampus tsb. Kedua, aku gak boleh melangkahi kakakku but that's okay for me, it means that aku harus doain teteh supaya cepet nikah haha. Ketiga, aku masih childish.
Nah karena masalah yang pertama itu, nenekku sering bilang padaku supaya aku cari pacar aja dulu. Kalo mau nyari buat suami mah harus yang udah kerja. Gitu. Well aku sendiri punya prinsip, ketika aku disuruh nyari pacar dibanding suami, aku sempet hmm ingin juga tapi entah kenapa Allah selalu ngetuk hati pintuku dari berbagai arah supaya balik lagi niatnya. Dan Alhamdulillah saja, semoga tetap Allah jaga hatiku yang lemah ini. Kadang aku mikir untuk tak melulu memikirkan soal merah jambu ini, pikirkan juga masalah lain, banyak loh masalah itu. Apalagi niat buat benerin akademik, semoga bisa menjadi lebih baik aamiin.
Soal siapa kelak yang jadi teman hidup, yang jelas aku pengen dia cinta juga sama Allah. Shaleh. Daan apalagi ya, ganteng atau manis, biar enak juga kan kalo aku merhatiin dia haha. Ya Allah, titip ya dianya aku.

Tidak ada komentar: